Tips Membuat Nasi Kuning Dengan Rice Cooker


Jaman sekarang itu serba di mudahkan dengan alat-alat ya teman-teman kita. Tak terkecuali untuk urusan dapur. banyak alat-alat dapur yang sangat membantu kita menghemat waktu dan tenaga menyiapkan aneka hidangan untuk keluarga...hihi. Apalagi jika waktu terbatas...jadinya sangat berguna dech peralatan dapur itu. Misal kita mau membuat Nasi kuning untuk sarapan, tinggal kita masak seperti masak Nasi biasa memakai Rice cooker, lalu kita bisa sambi bikin lauk, nanti mateng sendiri dech.


Salah satu contoh..Rice cooker...sekarang udah makin canggih..nggak hanya untuk masak Nasi putih. Sekarang banyak Rice cooker canggih yang bisa membuat aneka masakan..dan hasilnya oek memuaskan. Aku sekarang lagi suka memakai Rice cooker yang 8 in one, bisa 8 fungsi memasak itu sangat oke membantu kita. Rice cooker ini sedikit beda dengan Rice cooker biasa ya teman-teman..panas lebih tinggi dan memang di design untuk bisa memasak...bahkan bisa untuk bikin Cake juga. Tapi aku belum coba jika buat cake..hihi.

Aku sering bikin Bubur, merebus daging, kacang-kacangan dll, bisa empuk lho. Nah..karena panas yang lebih tinggi ini juga aku sering bikin Nasi Uduk, Nasi Kuning, dll sekali masak langsung masuk semua ke Rice Cookernya bisa langsung matang lho dan pulen juga Nasi kuningnya. 

Cara memasaknya sama aja seperti memasak Nasi biasa jika pakai Rice cooker yang 8 in one ini. Untuk bumbu juga semua langsung masuk ya. Santan, Kunyit yang di bakar dulu, di parut dan di ambil sarinya. Jadi yang kita pakai air kunyitnya saja. Di bakar dulu, agar tidak langu dan warna kuningnya makin muncul cantik. Nanti ketika matang, akan semakin cerah warnanya. Bumbu garam aja, terus ada daun salam, lengkuas, daun pandan, sereh jika suka. Jadi sangat praktis dan  mudah..membuat Nasi kuning dnegan Rice cooker ini kok teman-teman.

 Nasi Kuning Rice Cooker ( aku pakai Rice Cooker yang 8 in one )

500 gram Beras
6 sendok santan kental instan
Air secukupnya
4 ruas jari kunyit, bakar, parut, campur dengan air 2 sendok makan air, saring
4 lembar daun salam
4 cm lengkuas, memarkan
2 batang serai, ambil bagian putihnya
2 lembar daun pandan
1 sendok teh garam / sesuai selera

Cara membuat :
Masukkan semua bahan ke rice cooker, aduk rata
Tambahkan air hingga setinggi sama seperti jika kita masak Nasi biasa
Proses sesuai tombol seperti memasak Nasi biasa
Tunggu hingga matang..:D

Selamat mencoba ya ..

DD

Subscribe to receive free email updates: